Review Properti dari bulan Oktober Awal sampai November

0 komentar

Sudah hampir satu bulan lamanya saya tidak membuat blog, dikarenakan saya sangat sibuk sekali mengejar impian saya di bidang properti dan internet.

Buat teman-teman yang sempat melihat review saya yang terakhir, ada kesalahan tentang penghasilan di sewa apartemen pada tgl 1 Oktober 2011, dimana saya memprediksikan bisa mendapat 6.000.000 dari sewa harian dan membayar 4.800.000 saja ke leasing, tnyt sy keliru. Yang benar adalah saya harus membayar bulanan beserta biaya-biaya apartemen yang sewa ditambah dengan cicilan ke pihak leasing. Seharusnya modal saya adalah sekitar 11.000.000. Salah perhitungan total hehehe....Akhirnya saya pun merugi di sewa harian ini. Pelajaran yang saya dapat adalah lebih hati-hati lagi dalam menghitung semuanya agar uang yang saya investasikan bisa berkembang dengan baik.

Untung saja, saya mendapatkan transaksi jual beli apartemen, dimana komisi yang saya dapat sekitar 6.000.000 Rupiah, ditambah saya mendptkan komisi dari sewa harian apartemen milik teman-teman saya. Praktis di bulan November, saya mendapatkan sekitar hampir 7 Juta Rupiah lebih sedikit. Thanks God atas semua berkatnya.

Dengan adanya kejadian ini, saya makin yakin bahwa kekuatan impian memang bisa diwujudkan apabila saya tetap fokus dan melakukan semua prosesnya dengan ketekunan dan kesabaran tingkat tinggi. Saya tetap berpegang  teguh untuk mendapatkan SATU JUTA DOLLAR DALAM WAKTU 6 TAHUN!!

Terima kasih atas perhatian teman-teman. Semoga sharing saya bermanfaat.

Review Properti Selama 7 Hari

0 komentar

Akhirnya bisa juga bikin tulisan di blog ini lagi...

Selama seminggu ini, saya fokus hanya di properti saja. Ternyata, sudah menampakkan hasil, dimana saya berhasil menyewa satu unit apartemen, yang kemudian saya sewakan lagi secara harian. Saya sudah memperhitungkan semuanya dengan matang. Biaya sewa sekitar 7 juta per bulan, sudah termsk air, listrik dan biaya-biaya lain. Omset yang saya bisa dapatkan dengan asumsi 15 hari terisi selama 1 bulan adalah Rp 6.000.000 (Per malam Rp 400.000). Karena saya meminjam dari perusahaan leasing, dimana cicilan per bulan Rp 4.800.000, jadi saya terima hasil sewa bersih Rp 1.200.000,00. Dan itupun masih ada 15 hari yg kosong, jadi kemungkinan mendapatkan tambahan sangatlah besar. Sementara penghasilan yg saya dapat sebesar Rp 2.000.000 untuk 5 malam. Sesuai dengan target yang saya inginkan.

Di samping itu, akhirnya pembeli saya setuju dengan harga apartemen yang saya tawarkan di daerah Cengkareng. Puji Tuhan. Estimasi pendapatan komisi adalah sebesar Rp 5.600.000,00. Ini sudah saya alokasikan untuk tabungan, investasi, amal, dan kebutuhan bulanan saya. Saya masih ada 3-4 calon klien yang mencari unit apartemen untuk mereka beli. Tinggal saya fokus dan follow up mereka, dan saya percaya saya pasti bisa menutup transaksi dari 4 orang klien saya ini.

Sedikit review penghasilan di bulan September 2011 adalah sebesar Rp 1.164.000,00. Masih jauh dari target, tapi saya paham satu hal yaitu dengan adanya target yang jelas, saya lebih termotivasi lagi untuk megejar target tersebut. jadi walaupun belum tercapai, saya tetap semangat, karena saya tahu kalau saya bekerja dan berusaha lebih keras, pasti saya bisa mencapai target saya dengan baik.

Semoga bermanfaat.

Rangkuman Properti Selama 5 Hari Lalu

0 komentar

Kegiatan saya di properti adalah mendapatkan transaksi sewa harian sebanyak 4 unit selama 2 malam. Total komisi yang saya dapat, setelah dibagi dengan kantor, sebesar Rp 500.000. Bagi saya, jumlah ini sebanding dengan tanggung jawab saya untuk mengurus unit-unit yang disewa teman saya ini. Puji Tuhan atas berkah penghasilannya.

Karena transaksi inilah, saya berpikir. Kenapa saya tidak menyewa unit apartemen, kemudian saya sewakan lagi per malam? Keuntungannya lumayan besar, namun tenaga yang kita keluarkan tidak besar. Yah paling jadi tukang bersih-bersih ketika tamu check out, Itu saja. Akhirnya dengan uang yang saya dapatkan dan saya simpan sedikit demi sedikit, saya memutuskan untuk menyewa apartemen dan menyewakan lagi secara harian. Saya sudah mempunyai target, seperti di bawah ini:

1. 26 September-26 Oktober, saya sudah mendapatkan 2 unit untuk saya sewakan per malam. Dengan harga Rp 400.000 per malam, saya bisa meraih omset sebesar Rp 12.000.000. Namun, saya hanya menghitung satu bulan hanya tersewa 15 hari, jadi total omset Rp 6.000.000. Dikurangi biaya-biaya, kurang lebih penghasilan bersih yang saya dapatkan sebesar Rp 1.200.000. Tinggal dikalikan 2 unit, jadi total keuntungan bersih saya Rp 2.400.000,-. Lumayan kan??? Ini kalau hanya tersewa 15 hari, kalau lebih???Anda bisa menghitung sendiri berapa keuntungan yang saya dapat.

2. 26 Oktober 2011-26 November 2011, saya tetap menyewakan 2 unit yang sebelumnya sudah saya utarakan. Jadi total keuntungan bersih yang bisa saya dapatkan Rp 4.800.000 (Rp 2.400.000 x 2 bulan)

3. 26 November 2011-26 Desember 2011, saya tetap menyewakan 2 unit yang lalu.Jadi total keuntungan bersih sudah di angka Rp 7.200.000,-. Nah di antara bulan inilah, saya mencari satu unit apartemen yang bisa saya gunakan untuk sewa harian. Dari dana Rp 7.200.000 ini, saya menyewa satu unit lagi. Jadi total keuntungan yang bisa didapat sebesar Rp 3.600.000 (Rp 1.200.000 x 3). Tapi unit saya bertambah menjadi 3 hehehe...

4. 26 Desember 2011-27 Januari 2012, dengan bermodalkan 3 unit, keuntungan yang saya dapatkan di bulan ini sebesar Rp 7.200.000 (Rp 3.600.000 x 2). Nah, sudah saatnya saya menambah unit untuk sewa harian lagi. Uhuuuuyyy, hehehe....

Jadi total apartemen yang saya sewa sebanyak 4 unit, dengan potensi penghasilan minimal Rp 4.800.000, maksimal Rp 9.600.000,-

Demikian ilustrasi singkat yang bisa saya berikan.

Selain itu, saya juga sedang dalam proses tawar menawar transaksi jual beli di properti, dimana ada orang-orang yang seirus untuk membeli unit teman saya. Ada 3 transaksi yang sedang saya jalankan, semoga semuanya jadi transaksi, sehingga saya bisa mendapatkan tambahan uang untuk mencari unit apartemen yang bisa saya sewakan harian. Apartemen Medit 1, Medit  2, dan City Garden, Cengkareng. Juga saya mendapatkan listingan dari pemilik di City Garden. Selain itu, teman saya memberikan listingan di apartemen Gading Nias, Kelapa Gading milik owner yang teman saya kenal. Dari apartemen yang mau disewakan sebanyak 8 unit, yang mau dijual 1 unit, dan kios yang disewakan. Ini tentu peluang yang sangat bagus. Semoga saya bisa menutup transaksi dari listing-listing diatas. Amin.

Saya percaya, semua ini berkat campur tangan Tuhan. Saya hanya bisa berterima kasih dan bersyukur pada Tuhan atas jalan yang diberikan. Tinggal saya menuntaskan semuanya dengan fokus dan usaha yang lebih baik lagi.

Semoga bermanfaat.

Rangkuman Internet Marketing Selama 5 hari Lalu

0 komentar

Wah ga terasa sudah hampir seminggu saya tidak melakukan blogging. Banyak kejadian dan transaksi yang saya alami selama 5 hari ini. Maka dari itu, saya coba rangkumkan semuanya dengan baik.

Saya tidak melakukan update postingan web-web saya dikarenakan kesibukan saya di bidang properti. Namun selama 5 hari ini, ada beberapa klien yang memesan produk yang saya jual di online shop saya. Estimasi keuntungan saya Rp 120.000. Setelah saya bisa mengatur waktu dengan baik, saya akan melakukan update lagi secepatnya. 

Kalau dilihat sepertinya saya hilang fokus. Sebetulnya ini bukan hilang fokus, tapi mendahulukan yang utama atau first thing first. Saya merasa di bidang lain saya bisa mendapatkan penghasilan yang bisa membantu saya sementara waktu, sedangkan internet marketing tetap saya jalankan pelan-pelan, karena sifat internet marketing ini long term alias jangka panjang. Tidak bisa dalam waktu semalam Anda langsung mendapatkan penghasilan yang berlimpah. Yang penting jalani dengan tetap fokus dan yakin apa yang saya targetkan dapat tercapai.

Semoga bermanfaat.

Aktifitas Properti Hari Ini

0 komentar

Saya membantu klien yang check out sewa harian. Dan juga ada 3 orang menanyakan tentang apartemen yang saya jual. Belum ada perkembangan apa-apa di properti. Sepertinya saya harus mencoba mencari properti lain selain apartemen yang bisa dijual. Tetap berjuang dan berusaha, itulah kepercayaan sekarang.

Semoga bermanfaat.

Aktifitas Internet Marketing Hari Ini

0 komentar

Saya mencari forum-forum jual beli di internet. Dan saya sudah mengumpulkan total 25 forum jual beli. Saya lakukan ini agar website-website saya dikenal, dan juga menjaring calon klien baru sehingga penjualan produk-produk saya di website meningkat. Memang agak sedikit lelah di awal, karena harus membuat postingan di masing-masing forum. Tapi saya percaya ini hanya capek di awal. Jika sudah membuahkan hasil, capeknya akan hilang sendiri hehehe....Ada sedikit kejutan, saya mendapatkan PIN untuk mengambil komisi Adsense dari Google. Beginilah penampakannya:


Juga saya mendapatkan penghasilan lagi dari website otomotif.Saya mendapatkan Rp 12.000. juga masih ada pesanan dari website online shop saya, dan titipan teman saya untuk produk otomotif. Estimasi pendapatan Rp 150.000. 

Saya akan terus menjalankan proses ini sampai saya berhasil mencapai tujuan saya.

Semoga bermanfaat.

Aktifitas Properti Hari Ini

0 komentar

Saya menemani klien untuk melihat unit satu kamar yang dia butuhkan. Setelah melihat unit, dia akan memberi kabar secepatnya. Harusnya dia tetap sewa karena dia butuh tempat tinggal, dan waktu untuk pindah dari unitnya yang dahulu semakin dekat. Semoga saya bisa menutup transaksi sewa ini dan mendapatkan penghasilan. Estimasi pendapatan Rp 125.000

Salah satu teman saya menitipkan unit apartemennya di Central Park, Jakarta Barat. Dengan harga sewa sekitar ratusan juta per tahun, estimasi komisi yang bisa saya dapat sekitar Rp 3.000.000. Dan sudah ada yang melihat unitnya, semoga orang ini jadi sewa unit teman saya. Selain itu, saya kaan mengiklankan unit ini di web apartemen saya. Semoga ada juga calon penyewa yang berminat untuk sewa unit ini.

Semakin saya melangkah dan terus bergerak, semakin jalan terbuka. Tinggal saya yang harus menjalankan, tekun, dan fokus. Niscaya apa yang saya inginkan pasti tercapai. Dan saya harap Anda semua bisa mendapatkan ilmu yang penting dari pengalaman saya.

Semoga bermanfaat.